Santri Gayeng Nusantara Kabupaten Pekalongan Santuni Anak Yatim

Santri Gayeng Nusantara Kabupaten Pekalongan Santuni Anak Yatim
Ketua SGN Kabupaten Pekalongan, Dr. K.H. Sabilal Rosyad, M.Si saat menyantuni anak yatim yang digelar di Ponpes AL Qutub, Wonopringgo. (Triyono)
0 Komentar

KAJEN, Radarpekalongan.id – Santri Gayeng Nusantara (SGN) Kabupaten Pekalongan, Rabu (12/04/2023) menggelar bakti sosial santunan anak yatim. Kegiatan digelar di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Qutub Wonopringgo.

Kegiatan yang bertajuk ‘SGN Berbagi Ramadan Peduli” tersebut digelar secara serentak terselenggara di 35 Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Tengah. Selain santunan anak yatim, SGN Kabupaten Pekalongan juga menggelar buka bersama. Santunan untuk membantu anak yatim jelang perayaan lebaran 1444 H.

Ketua SGN Kabupaten Pekalongan, Dr. K.H. Sabilal Rosyad, M.Si menyampaikan bahwa santunan anak yatim merupakan instruksi Panglima SGN KH Taj Yasin Maimoen atau Gus Yasin. Kegiatan digelar serentak di Jawa Tengah.

Baca Juga:Jelang Lebaran, Masyarakat Diminta Jadi Konsumen CerdasNuzulul Qur’an, Bupati Fadia Ajak Masyarakat Lebih Cintai Alquran

Ketua SGN Kabupaten Pekalongan, Dr. K.H. Sabilal Rosyad, M.Si saat menyantuni anak yatim.

“Untuk SGN Kabupaten Pekalongan santunan pertama digelar di Ponpes Al Qutub Desa Pegaden Tengah, Kecamatan Wonopringgo,” ungkap Sabilal Rosyad selaku Pengasuh ponpes Al-Qutub.

Mereka yang disantuni dari Desa Jetakkidul Wonopringgo, Desa Madukaran Kedungwuni, Lebakbarang, Karanganyar. Kemudian santunan kedua di rumah Pembina SGN Kabupaten Pekalongan, H. Wahyu Kuncoro Desa Gandarum, Kecamatan Kajen, pelaksanaan hari Kamis, 14 April 2023. Untuk peserta anak yatim dari Desa Kajongan, Kajen, Petungkriyono, Kandangserang.

Santunan ketiga di rumah H. Abdul Hadi Kecamatan Tirto. Pelaksanaan hari Ahad, 17 April 2023. Peserta anak yatim dari Wiradesa, Wonokerto dan Tirto.

Sementara, sebelum acara gerakan santunan SGN serentak, Gus Yasin melalui aplikasi zoom mengatakan, bulan suci Ramadan merupakan bulan yang penuh keberkahan, ampunan dan rahmat serta kasih sayang dari Allah SWT.

Rasulullah SAW bersabda, Puasa (Ramadhan) merupakan perisai dan benteng yg kokoh dari siksa api neraka.

“Mari bersama memperbaiki diri, semakin menambah kualitas keimanan kita. Jaga fardhunya dan sunnahnya apa lagi di Bulan yang suci ini bulan yang penuh ampunan dan berkah,”pinta Gus Yasin.

Baca Juga:Jelang Lebaran, Harga dan Stok Barang Kebutuhan di Kabupaten Pekalongan StabilBupati Fadia Arafiq Terus Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Pekalongan *) Ekonomi Naik 5,11 Persen, Pengangguran Turun 3,23 Persen

Adapun usai kegiatan santunan, seluruh pengurus SGN Kabupaten Pekalongan bersama santri Ponpes Al Qutub melaksanakan sholat magrib berjamaan dilanjutkan buka bersama. (Yon)

0 Komentar