BATANG, RADAR PEKALONGAN.ID – Agenda Special Call turut dihadirkan Organisasi Radio Amatir Republik Indonesia (ORARI) dan Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Batang, untuk memperingati HUT Batang ke-57 di Kantor Diskominfo Batang, Jumat (5/5/2023).
Di mana untuk pertama kalinya, Pj Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki didapuk menjadi operator spesial call, lewat alat komunikasi Handy Talky (HT) jarak jauh, dengan callsign 40 Band (7.135.0 MHZ) 2M Band (145.160 MHZ).
Dalam kesempatan ini Lani merasa senang karena banyak anggota ORARI dan RAPI dari seluruh Indonesia yang mengenal Batang. Mereka pun juga turut menyampaikan ucapan selamat dan doa di Momen HUT Batang ke-57.
Baca Juga:Dicari Sales Toko Kain Multitex Pekalongan, Maksimal umur 30 TahunLebaran 2023, Produk UMKM Tol Kahyangan Laris Dicari Wisatawan
“Ini pertama kali saya jadi operator spesial call. Alhamdulillah banta terima ucapan Selamat Hari Jadi Kabupaten Batang Ke-57 yang diberikan daerah lain,” kata Lani Dwi Rejeki
Agenda ini dimulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB. Ada ratusan yang masuk dan merespon dari lokal Jawa Tengah bahkan ada dari luar Jawa seperti Sumatra dan Sulawesi.
“Mereka itu pada tahu Kabupaten BatangBatang, ngerti tempat wisata Pantai Sigandu dan lagi rame ini Kawasan Industri Terpadu Batang,’ ungkapnya.
Lani juga turut mengapresiasi sinergitas serta kerjasama ORARI dan RAPI dengan Pemkab Batang. Banyak program kolaboratif yang sudah dijalankan, salah satunya Kerjasama penyampaian informasi seputar arus mudik. Informasi ini turut membantu mengurai kemacetan saat mudik lebaran 2023.
“Mereka juga sering membantu kegiatan kebencanaan yang memang disitu butuh alat komunikasi radio amatir, karena biasa kondisinya serba sulit jika menggunakan gawai. Semoga ORARI dan RAPI terus bisa eksis di Kabupaten Batang dalam membantu komunikasi dalam kegiatan sosial,” harapnya.
Kepala Diskominfo Batang, Triossy Juniarto menyebut jika agenda ini sudah menjadi even tahunan dalam rangkaian acara HUT batang
“Ini sudah menjadi agenda tahuna menggelar call center, dan sebagai bentuk partisipasi para pecinta alat komunikasi Handy Talky yang tergabung dalam ORARI dan RAPI,” jelasnya.
Baca Juga:Dicari Waiters R3 Point Disini Kopi, Gaji Bisa NegoWarung Mie Mbah Jaroah, Bakmi Hidden Gems Legendaris Pekalongan Berusia 40 Tahun Lebih
Ketua ORARI Kabupaten Batang Jul Hendro Gunawan – YC2HTV mengatakan, tak hanya seru seruan kegiatan ini juga diharapkan dapat mengenalkan Batang sebagai tempat investasi dan tujuan wisata.