6 Lip Cream Lokal Terbaik, Tahan Lama Cocok Dipakai untuk Beraktivitas Seharian

lip cream lokal terbaik
ilustrasi lip cream lokal terbaik/lazada
0 Komentar

Tidak hanya sebagai perona bibir saja, Lip Cream Pixy juga mengandung pelembap untuk menghidrasi bibir. Warna yang dihasilkan juga lebih nyata dan tahan lama dengan hasil akhir matte.

4. Madame Gie Miss Gemini 2 in 1 Gloss n Velvet

Berikutnya, ada Madame Gie Miss Gemini 2 in 1 Gloss n Velvet sebagai salah satu lip cream lokal terbaik. Berbeda dengan rekomendasi lip cream sebelumnya yang memiliki hasil matte saja, lip cream ini bisa memiliki hasil akhir velvet matte dan glossy sekaligus.

Madame Gie Miss Gemini 2 in 1 Gloss n Velvet punya 6 pilihan warna dengan nuansa nude. Selain itu, kamu juga tidak perlu khawatir bibir menjadi kering karena lip cream ini juga mengandung pelembap dan tahan lama.

Baca Juga:Ternyata Begini 3 Cara Memutihkan Wajah dengan Minyak Zaitun, Gampang Banget!Nggak Ribet Kok, Ini Cara Merawat Kulit Berminyak Agar Tetap Sehat, Bersih dan Tidak Menyebabkan Jerawat, Ikuti 7 Tipsnya

Dengan ukuran 3, 5 gram, Madame Gie Miss Gemini 2 in 1 Gloss n Velvet dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau. Hanya kisaran 25 sampai 35 ribu saja.

5. Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream

Tersedia 20 pilihan warna dalam lip cream lokal terbaik ini. Mulai dari nuansa merah terang, nude, sampai dengan warna keunguan.

Uniknya, Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream akan menyesuaikan bibir saat dipakai. Misalnya ketika bibir dalam keadaan basah, maka lip cream akan berubah menjadi lembap dan kemudian akan kembali matte.

Teksturnya terasa ringan, lembut, dan lembap di bibir. Tapi saat dipakai cepat kering dan tidak menimbulkan bibir pecah-ecah. Jika kamu ingin mendapatkannya, harga Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream kisaran 48 sampai 67 ribu saja.

6. Mizzu Coffee Break Lip Cream

Bagi pecinta kopi, kamu wajib coba Mizzu Coffee Break Lip Cream sebagai rekomendasi lip cream lokal terbaik. Ada lima varian yang bisa kamu pilih, yaitu Frappe, Cappuccino, Espresso, Macchiato, dan Latte.

Kamu bisa mendapatkan hasil akhir naturan dengan kesan matte dengan sedikit kilau. Aroma kopinya pasti membuat kamu merasa segar. Lip cream ini dijual dengan harga kisaran 69 sampai 100 ribu.

0 Komentar