RADARPEKALONGAN.ID, PEKALONGAN – Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Pendidikan memberikan penghargaan kepada para Bunda PAUD yang berperan aktif dalam meningkatkan kualitas layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Penghargaan tersebut diserahkan dalam kegiatan bimbingan teknis (bimtek) mengenai transisi PAUD ke SD yang menyenangkan, dihadiri oleh guru SD/MI dan PAUD se-Kota Pekalongan.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Zainul Hakim, bersama Kepala PAUD dan PNF, Sherly Imanda Hidayah, menyampaikan apresiasinya secara langsung.
Baca Juga:Vonis Lepas Terdakwa Kasus Tanah di Batang Picu Demo, Dugaan Mafia Peradilan MenguatRibuan APK di Kabupaten Pekalongan Langgar Aturan, Bawaslu: Sudah Ada Langkah Penertiban
Menurut Zainul, Bunda PAUD memiliki peran strategis sebagai pemangku kepentingan dalam menciptakan layanan PAUD yang berkualitas.
“Bunda PAUD sangat berperan dalam pengembangan program PAUD di wilayah mereka sesuai tingkatannya. Saat ini, seluruh kecamatan dan kelurahan di Kota Pekalongan sudah memiliki Bunda PAUD,” ungkap Zainul.
Zainul menjelaskan bahwa penilaian untuk penghargaan ini didasarkan pada keaktifan Bunda PAUD dalam aspek pengetahuan dan akademik, terutama terkait transisi PAUD ke SD yang menyenangkan dan pelaksanaan wajib PAUD selama satu tahun pra-SD.
Hasil penilaian tersebut menetapkan Mardiana Siti Halimah dari Kelurahan Gamer sebagai terbaik pertama, diikuti oleh Nur Khasanah dari Kelurahan Kuripan Yosorejo sebagai terbaik kedua, dan Rahmawati dari Kelurahan Sapuro Kebulen sebagai terbaik ketiga.
Selain itu, semua Bunda PAUD tingkat kecamatan juga menerima penghargaan dengan kategori khusus.
“Bunda PAUD Kecamatan Pekalongan Timur, Ningsih, dinobatkan sebagai bunda tergesit; Bunda PAUD Kecamatan Pekalongan Utara, Siti Alifah, sebagai bunda dedikatif; Bunda PAUD Kecamatan Pekalongan Barat, Reny Dwi Santi, sebagai bunda inspiratif; dan Bunda PAUD Kecamatan Pekalongan Selatan, Wildah Amalia, sebagai bunda peduli anak usia dini,” ujar Zainul.
Zainul mengapresiasi upaya dan kontribusi para Bunda PAUD dalam memajukan pendidikan di wilayahnya masing-masing.
Baca Juga:Kontingen Batang Raih Tiga Gelar Juara di Lomba MAPSI Provinsi JatengTMMD Sengkuyung Tahap IV Kodim Pekalongan Resmi Selesai, Aksesibilitas Masyarakat Meningkat
“Atas nama Pemerintah Kota Pekalongan, kami berterima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya.
Harapannya, sinergi ini dapat terus terjalin sehingga kesadaran para orang tua untuk menyekolahkan anak-anak usia dini semakin meningkat, seiring dengan implementasi transisi PAUD-SD yang menyenangkan,” tegasnya.
Ningsih, Bunda PAUD Kecamatan Pekalongan Timur yang meraih penghargaan sebagai bunda tergesit, menyatakan rasa syukur dan tanggung jawab atas penghargaan tersebut.