5 Persiapan Wajib untuk Menikah, Kamu Perlu Tahu!

persiapan wajib untuk menikah
5 Hal Wajib Persiapan Untuk Menikah, Kamu Perlu Tahu! (Freepik.com)
0 Komentar

3. Melakukan Tes Kesehatan

Alat Cek Gula Darah Diabetes (Foto/freepik.com)

Persiapan wajib untuk menikah berikutnya yaitu melakukan tes kesehatan. Tujuan dari tes kesehatan ini sendiri yaitu untuk mengetahui kualitas kesehatan pasangan yang akan menikah. Selain itu, juga mencegah terjadinya berbagai penyakit yang dapat mempengaruhi rumah tangga maupun rencana kehamilan. 

Adapun tes kesehatan yang harus dijalani seperti, pengecekan golongan darah serta rhesus, TORCH, tingkat gula darah tubuh, USG Ginekologi hingga pemeriksaan penyakit menular seksual. Dianjurkan untuk melakukan tes kesehatan 6 bulan hingga 3 bulan sebelum hari pernikahan tiba. Sehingga, jika terjadi hal yang tidak diinginkan dapat menjalani pemeriksaan dan penangan medis lebih lanjut.

4. Menjalani Bimbingan Pranikah

Ilustrasi Cincin Pasangan.

Baca Juga:3 Langkah Resep Garang Asem Pekalongan yang Lezat dan Dijamin Bikin KenyangBosen Opor? Yuk, Simak 3 Langkah Resep Pindang Tetel Pekalongan Dijamin Enak!

Bagi pasangan yang hendak menikah wajib menjalani bimbingan pranikah diberikan oleh KUA (Kantor Urusan Agama) seempat. Hal ini pun sesuai dengan UU RI nomor 16 tahun 2019 mengenai perubahan atas UU nomor 1 tahun 1974 yang membahas mengenai perkawinan. Isinya pun menyebutkan bahwa setiap calon pengantin diwajibkan untuk mengikuti bimbingan pranikah yang diadakan oleh KUA Kementerian Agama RI.

Bimbingan ini sendiri biasanya akan dilaksanakan selama dua hari dengan waktu yang telah ditentukan. Kamu pun bisa melakukannya setelah melakukan pendaftaran pernikahan di KUA setempat atau sesuai domisili.

5. Memiliki Konsep Pernikahan

pernikahan penyanyi Vidi Aldiano dengan Sheila Dara Aisha. (foto. Instagram @vidialdiano)

Berikutnya, persiapan wajib untuk menikah yang tak boleh dilupakan yaitu memiliki konsep untuk acara sakral satu ini. Kamu pun dapat mencari berbagai konsep mulai dari pernikahan indoor maupun outdoor. Bahkan, ada pula berbagai tema pernikahan seperti konsep modern atau menyesuaikan adat istiadat calon mempelai. 

Konsep pernikahan sendiri memiliki manfaat untuk membantu para calon mempelai dalam mempersiapkan acara. Selain itu, juga hal-hal pelengkap seperti penggunaan jasa wedding organizer, desain undangan hingga souvenir pun dapat dipilih sesa konsep pernikahan yang akan digunakan.

Itulah informasi mengenai lima persiapan wajib untuk menikah. Tentunya, ini dapat menjadi bahan referensi terutama bagi kamu yang berencana menikah di bulan Syawal. Mengingat waktu tersebut merupakan salah satu bulan baik untuk menikah di 2023 menurut Islam. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu ya! (*)

0 Komentar