Rahasia! 5 Brand Lokal Air Mawar Murah dan Terpercaya

Brand lokal air mawar murah
Tampil glowing menggunakan air mawar dari brand lokal? Kenapa tidak?! (foto/Instagram/@herboristnaturalcare)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Produk lokal saat ini sudah mampu bersaing, tak terkecuali untuk brand lokal air mawar murah meriah.

Fungsi air mawar ini cukup banyak seperti campuran masker, pembersih wajah dan menyegarkan kulit.

Bagi kalian yang ingin tampil glowing namun budget paspasan, tenang saja karena sekarang sudah ada brand lokal air mawar murah meriah dan mudah ditemukan di toko kecantikan atau marketplace.

Baca Juga:Resmi! Daftar 26 Pemain Timnas Indonesia di Laga Melawan ArgentinaSedih! Ada 3 Pemain Argentina yang tidak Ikut ke Indonesia

Brand lokal air mawar murah ini bisa dijangkau oleh berbagai kalangan, mulai dari ibu-ibu rumah tangga sampai pelajar.

Berikut ini daftar brand lokal air mawar murah namun tetap terpercaya:

1.Viva

Siapa yang tak kenal dengan brand lokal air mawar murah yang satu ini? Sudah puluhan tahun lamanya Viva masih menjadi kepercayaan wanita Indonesia untuk produk kecantikan mereka.

Eits jangan salah, meskipun harganya murah namun produk Viva ini tetap memberikan banyak manfaat untuk wajah loh.

Aroma yang terkandung di dalam air mawar Viva tidak terlalu menyengat sehingga mampu memberi relaksasi yang menenangkan di wajah.

Harga air mawar Viva juga sangat murah, yaitu hanya 5 ribuan saja untuk ukuran 100ml.

2. Herborist

Meski belum selegendaris Viva, namun Herborist menjadi produk yang sudah banyak dipakai dan mendapatkan review positif dari kalangan beauty enthusiast.

Baca Juga:Resmi! 27 Pemain Argentina yang Datang ke Indonesia5 Alasan MUA Tidak Memposting Foto Klien: Netizen Wajib Tahu

Tak heran karena brand lokal yang satu ini memang mampu bersaing dengan produk-produk impor lain yag harganya lebih mahal.

Herborist juga menyediakan produk berupa rose water atau air mawar di harga yang terjangkau.

Untuk harga di ukuran 100 ml hanya berkisar 9 ribuan saja. Siapa yang mau menolak untuk tampil glowing dengan budget tak sampai 10 ribu rupiah?

3. Azalea

Brand lokal air mawar murah selanjutnya adalah Azalea. Air mawar dari brand satu ini juga memiliki kelebihan dengan kandungan minyak zaitun dan niacinamide.

Manfaatnya pun sangat banyak seperti bisa mencerahkan kulit wajah, membantu kelembaban dan menyejukkan wajah.

0 Komentar