9 Cara Agar Kucing Tidak Buang Kotoran Sembarangan, Dijamin Rumah Tetap Bersih!

cara agar kucing tidak buang kotoran sembarangan
9 Cara Agar Kucing Tidak Buang Kotoran Sembarangan, Dijamin Rumah Tetap Bersih! (Freepik.com)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Tahukah kamu, cara agar kucing tidak buang kotoran sembarangan? Mungkin sebagian besar dari kamu yang memiliki kucing sebagai peliharaan selalu melatihnya untuk membuang kotoran di tempat yang telah disediakan. 

Namun, hal ini tak mudah untuk dilakukan dan kucing seringkali memilih untuk membuang hajat di sembarang tempat. Alhasil, bau kurang sedap pun merebak di sekitar lingkunganmu. Bahkan, lebih bahaya dapat menimbulkan penyakit berbahaya yang berasal dari kotorannya. 

Nah, bagi kamu yang tengah merasakan masalah ini dan mencari solusinya, mungkin kamu perlu mengetahui sembilan cara agar kucing tidak buang kotoran sembarangan. Berikut ulasan lengkapnya.

Baca Juga:5 Daftar Sekolah Kedinasan Gratis, Lulusannya Mudah jadi ASN Idaman! 2 Sekolah Kedinasan Bebas Tes Tinggi Badan, Wajib Coba Nih!

1. Selalu Bersihkan Area Buang Air Peliharaanmu

Cara agar kucing tidak buang kotoran sembarangan yang pertama adalah dengan selalu membersihkan area buang airnya. Hal ini untuk membuat kucing untuk selalu kembali membuang kotorannya di tempat yang kamu sediakan.

Kamu dapat membersihkannya dengan mencuci seluruh barang. Namun, jika kucing sudah terlanjur membuang di area bukan wilayahnya. Misalnya, karpet atau keset maka kamu bisa membuangnya langsung atau gunakan pembersih berkualitas untuk menghilangkan kotoran dari benda tersebut.

2. Cobalah untuk Mengganti Ukuran Box Kotoran

Hewan peliharaan satu ini cenderung lebih menyukai area buang air yang lapang serta terbuka. Oleh karenanya, jika kamu masih menggunakan box kotoran yang kecil dan ditempatkan di ruang tertutup. Cobalah untuk menggantinya ke ukuran yang lebih besar. Kamu juga bisa menggunakan dua box berbeda sebagai pilihan bagi kucing untuk merasa nyaman saat buang air. 

3. Gunakan Jenis Pasir yang Nyaman

Jika kamu sering menggunakan pasir yang beraroma dengan tujuan untuk menghilangkan bau kotoran kucing. Bisa jadi itu salah satu penyebab hewan peliharaanmu masih membuang kotoran sembarangan.

Menggunakan jenis pasir yang nyaman merupakan salah satu cara agar kucing tidak buang kotoran sembarangan. Hal ini dikarenakan kucing menganggap pasir yang memiliki aroma sebagai sesuatu yang menjijikan dan berlebihan. Jadi, tak ada salahnya untuk mulai mengganti pasir yang tidak beraroma dan memiliki tekstur yang tidak mudah menggumpal.

0 Komentar