Museum Ronggowarsito Pusat Budaya di Semarang, Wajib Masuk List Liburanmu di 2023

Museum Ronggowarsito pusat budaya di Semarang
Museum Ronggowarsito pusat budaya di Semarang (foto: Instagram @budayainyong)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Bagi kalian pecinta wisata heritage, Semarang bisa jadi pilihan destinasi yang tak kalah menarik. Apalagi ada Museum Ronggowarsito pusat budaya di Semarang, kehausanmu atas berbagai produk sejarah dan budaya masa lalu bisa terobati di sini.

Sebagai ibu kota Provinsi Jawa Tengah, Semarang memang menawarkan banyak pilihan tema wisata yang keren, dari wisata alam, wahana, sampai yang bernuansa budaya dan sejarah atau heritage seperti Museum Ronggowarsito. Lokasinya pun strategis dengan akses jalan yang mudah.

Misal, terdapat bandara Ahmad Yani bagi wisatawan yang menggunakan moda transportasi udara, ada Stasiun Poncol, Stasiun Tawang dan banyak terminal sebagai tempat pemberhentian bus bagi wisatawan yang berkunjung ke Semarang melalui transportasi daratan.

Baca Juga:Asli Nagihnya! 7 Daftar Wisata Kuliner Halal di Semarang yang Wajib Kamu Cicipi5 Seputar Ronggowarsito yang Belum Diketahui, Destinasi Wisata Heritage Semarang Bergaya Asli Arsitektur Jawa

Terakhir, jalan bebas hambatan atau jalan Tol merupakan akses jalan yang dapat mengatasi kemacetan jika mau berwisata di Semarang.

Berbagai macam jenis transportasi inilah, semata hanya untuk mempermudah wisatawan yang akan berwisata di Semarang.

Museum Ronggowarsito pusat budaya di Semarang salah satu destinasi wisata yang diburu oleh wisatawan. Walaupun hanya sekedar menengok dan berswafoto, namun Museum Ronggowarsito menyimpan rekaman tentang sejarah budaya yang pernah ada sejak dulu hingga saat ini.

Museum Ronggowarsito Pusat Budaya di Semarang

Nah, supaya kalian mendapatkan gambaran soal Museum Ronggowarsito pusat budaya di Semarang ini, beberapa ulasan di bawah ini bisa kalian simak.

Berapa Harga Tiket Masuk Museum Ronggowarsito?

Pasti pada penasaran kan harga tiket untuk bisa menikmati suasana dan keunikan di dalam Museum Ronggowarsito itu.

Melewati akses jalan yang mudah ditempuh dan terketak di tengah Kota Semarang, Museum Ronggowarsito menjadi pilihan utama dalam daftar kunjungan destinasi wisata yang akan disinggahi oleh para wisatawan.

Berbicara soal harga tiket masuk Museum Ronggowarsito, dibanderol cukup ramah di kantong. Hanya dengan membayar Rp. 4.000,00 khusus anak-anak dan Rp. 6.000,00 bagi wisatawan dewasa.

0 Komentar