Asyik ! Tak Perlu Jauh-Jauh ke Negara Aslinya Lagi, Berikut 5 Rekomendasi Resto ala Jepang Terlaris di Purwokerto yang Bakal Manjain Lidah Kamu

Resto Ala Jepang Terlaris di Purwokerto
Tomyam all you can eat by Gyudag. (instagram/@gyudaq.bbq)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Inilah resto ala Jepang terlaris di Purwokerto yang tak boleh terlewatkan saat berkunjung ke kota satu ini, lumayan nih buat nambah referensi kulineran kamu .

Kuliner Purwokerto terkenal dengan makanan khasnya tempe mendoan. Namun selain makanan lokal, kamu juga bisa menemukan restoran yang mengusung konsep dan menu ala-ala Jepang.

Kamu tak perlu jauh-jauh berkunjung ke negeri aslinya, sebab kini sudah banyak restoran ala Jepang yang hadir di Purwokerto untuk memenuhi kebutuhan kulinermu.

Baca Juga:Jangan Sampai Lupa! Inilah Biaya Ganti Plat Motor Baru dan Syarat-Syaratnya yang Bisa Kalian Lakukan Setiap 5 Tahun SekaliIntip 7 Cara Mengendarai Motor Kopling Berikut agar Kamu Tidak Malu di Depan Gebetan

Bagi kamu yang tengah berwisata ke Purwokerto, kamu tidak boleh melewatkan 5 resto ala Jepang terlaris di Purwokerto berikut ini.

Rekomendasi Resto Ala Jepang Terlaris di Purwokerto

Beragam menu populer telah ditawarkan disini seperti sushi, ramen, BBQ hingga menu all you can eat juga ada lho. Jika kamu penasaran, yuk simak beberapa rekomendasinya!.

1. Hangout Cafe and Restaurant

Rooftop garden by Hangout Cafe and Restaurant. (instagram/@hangout_caferestaurant)

Rekomendasi resto ala Jepang terlaris di Purwokerto yang pertama adalah Hangout Cafe and Restaurant.Restoran ini terletak di Jl. HR Bunyamin no. 41, Purwokerto. Restoran ini menyediakan menu khas Jepang seperti sushi, ramen dan steak.

Variasi menunya pun unik dan komplit, salah satunya adalah sushi yang dipadukan dengan sambal lokal. Ada juga varian ramen tomyam dan ramen torikotsu yang cocok buat kamu pecinta ramen.

Tak hanya menu Jepang saja, restoran sekaligus cafe ini juga menyediakan menu lokal lain yang tak kalah enaknya, seperti nasi tampah dan nasi bakar.

Hangout Cafe and Restaurant buka dari hari Selasa hingga Jumat mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB. Sedangkan pada waktu weekend buka mulai pukul 11.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Baca Juga:Mau Pacarmu Tambah Lengket? Belikan Saja Motor Listrik Honda U-GO Terbaru 2023, Yuk Intip Dulu Spesifikasinya!Unik dan Bergengsi Tinggi! Inilah Rekomendasi Motor Listrik Roda 3 Terbaik di Tahun 2023 yang Wajib kamu Miliki

Jika kamu penasaran, bisa lho mencari tau lebih lanjut mengenai cafe ini dalam akun Instagramnya @hangout_caferestaurant.

2. Oramen

Ramen by Oramen. (instagram/@kedai_oramen)

Untuk rekomendasi yang kedua ada Oramen. Tempat ini merupakan salah satu restoran Jepang yang hits di Purwokerto.

0 Komentar