6 Fakta Menarik dari Negara Qatar yang Harus Diketahui!

Fakta Menarik dari Negara Qatar
apa saja ya fakta menarik yang ada di Qatar? (foto/ Youtube)
0 Komentar

Populasi yang Sedikit

Qatar juga terkenal akan populasinya yang sedikit. Negara dengan ibu kota bernama Doha ini tercatat hanya memiliki populasi jiwa kurang lebih 2,9 juta jiwa.

Makanan Khas yang Beragam

Fakta menarik dari negara Qatar yang berikutnya adalah Qatar memiliki berbagai makanan khas yang unik dan lezat.

Meskipun memiliki wilayah dan populasi yang kecil, Qatar ini memiliki banyak sekali makanan khas yang lezat dan tentunya halal. Jadi, bagi kalian pecinta kuliner dan ingin mencicipi kuliner khas dari berbagai dunia, makanan khas Qatar ini bisa menjadi pilihan yang tepat untukmu.

Baca Juga:3 Makanan Khas Aceh yang Lezat, Menggugah Selera dan Mudah untuk Dibuat di RumahHealing Seru Yuk ke 5 Wisata di Madiun yang Lagi Hits

Adapun makanan khas yang wajib kalian coba adalah Madrroba, Kousa Mashi, dan Luqaimat. Yuk kenalan dengan ketiga makanan khas Qatar ini

Madrooba ini merupakan ayam atau ikan yang sudah melalui proses masak selama 2 jam. Setelah di masak, ayam atau ikan tersebut ditumbuk hingga halus seperti bubur.

Sehingga dapat dikatakan Madrooba ini menyajikan sensasi makan bubur yang berbeda. Pasalnya, bubur ini kerap dijadikan sebagai lauk pauk oleh masyarakat Qatar.

Cara penyajian dari Madrooba sendiri yakni dengan mentega atau susu, serta nasi atau roti pipih sebagai pelengkapnya.

Sedangkan untuk Kousa Mashi sendiri merupakan makanan khas Qatar yang terbuat dari zucchini yakni sayuran seperti terong. Kemudian, zucchini tersebut diisi dengan isian daging domba, nasi, dan sayuran.

Kousa Mashi ini ini memiliki rasa gurih dan kaya akan rempah. Sehingga akan terasa lezat dan menggugah selera.

Yang terakhir yakni Luqaimat. Bagi kalian pecinta makanan manis, Luqaimat ini bisa banget kalian coba.

Baca Juga:4 Macam Kuliner Khas Aceh Tamiang yang Wajib Dicoba! Lezat, Enak, dan Sulit DitemukanTidak Hanya Lezat Tapi Juga Memiliki Sejuta Manfaat, Inilah 6 Manfaat Cokelat untuk Kesehatan Beserta Tips Mengonsumsinya

Luqaimat ini merupakan jajanan khas Qatar yang mirip seperti roti goreng dalam versi mini. Untuk penyajiannya sendiri Luqaimat ini selalu disandingkan dengan sirup gula atau madu sebagai celupannya.

Selain ketiga makanan khas tersebut, masih banyak lagi makanan khas yang juga memiliki sensasi nikmat dan kelezatan tersendiri.

0 Komentar